Hai!
Aku Fawzi Linggo
Backend Developer
Halo semua salam kenal, panggil aku fawzi. Sejak kuliah sudah senang mengajar, menurutku mengajar membuat kita mengulang informasi dua kali. Melalui platform ini, aku ingin membagikan ilmu dan pengalaman di bidang teknologi informasi kepada siapa pun yang ingin mempelajarinya lebih dalam. Tentu terkadang kita memiliki rasa ragu dan malu ketika ingin mengenal hal baru. Tenang, perahu yang digunakan untuk mengarungi sungai ini hanya milik kita berdua saja antara kamu dan aku. Hingga tiba saatnya kamu menjadi nahkoda yang ulung di samudra itu.
Experience
Lead Software Engineer
PT. ALL DATA INTERNATIONAL ·
April 2022 – Sekarang
Jakarta Barat, Indonesia
Sebagai Lead Software Engineer saya memiliki tanggung jawab yang mencakup membimbing tim dalam mengembangkan arsitektur, desain, dan menyiapkan sebuah service backend. Beberapa tools teknologi modern yang sering digunakan seperti Confluent dengan basis Apache Kafka, Hasura sebagai platform engine GraphQL, penggunaan database, serta beberapa bahasa pemrograman. Dengan memastikan kinerja optimal dan skalabilitas dengan menerapkan containerization menggunakan Docker dan orkestrasi microservices dengan Kubernetes.
Sebelum menjadi Lead Software Engineer, saya bekerja sebagai Data Engineer dan Kafka Developer, dengan fokus pada pipeline pemrosesan data, teknologi streaming, dan pengembangan backend.
Skills:
- Bahasa Pemograman: Python, Java, Go
- Linux Server: Ubuntu, CentOS, Rhel
- Databases: Postgresql, oracle, mysql
- Container Software: Docker, kubenetes
- Enterprise Platform : Hasura, Confluent, qlik replicate
Backend Developer
PT PLN (Persero) UPT Semarang - UP2B JATENG & DIY · Freelance
Mei 2023 – Nov 2024
Jakarta Barat, Indonesia
Pada pekerjaan freelance ini saya bertindak sebagai Backend Developer yang dengan menyiapkan API. Saya membangun API server dengan menggunakan bahasa pemrograman Go dan framework fiber dan menerapkan Clean Architecture. Sumber data diambil dari Web server, oracle, mysql dan postgres. Pemrosesan data meliputi transaksi (OLTP) dan analitik (OLAP).
Skills:
- Bahasa Pemrograman: Go, Python (scheduler)
- Server : Windows Server
- Databases: Postgresql, oracle, mysql, MiniO
Asisten Laboratorium
Universitas Syiah Kuala · Part-time
Feb 2020 to Nov 2020 · 10 mos
Banda Aceh, Nanggroe Aceh Darussalam, Indonesia
– mata kuliah Sistem Kendali Dasar
Skills: Python (Programming Language) · Internet of Things (IoT)
Digital Marketing Specialist
Harahap Petmart · Full Time
Feb 2022 to April 2022
Banda Aceh, Nanggroe Aceh Darussalam, Indonesia
– Social Media Marketing
– Design and Create content on Instagram, and Youtube.
– Video Editing
– Writing / Uploading a blog on harahappetmart.com
Skills: –
Awarde of Brightscholarship
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
Selected as one of 12 awardees of Bright Scholarship USK
Skills: Public Speaking · Teamwork
Portofolio
Proyek-Proyek Terbaik yang Menggabungkan Keahlian dan Inovasi
Di bawah ini adalah rangkaian proyek yang telah saya kerjakan, masing-masing menggambarkan keahlian dan inovasi dalam pengembangan backend, integrasi sistem, dan teknologi modern lainnya. Setiap proyek dirancang untuk memberikan solusi efektif dan skalabel bagi kebutuhan bisnis. Dari pengembangan sistem monitoring hingga implementasi machine learning pada robot, saya selalu berkomitmen untuk memberikan hasil terbaik.
Kenapa Memilih Saya?
Dengan pengalaman bertahun-tahun di bidang pengembangan backend, saya, Fawzi Linggo, siap membantu Anda memahami teknologi dari dasar hingga tingkat lanjutan. Menggabungkan pemahaman mendalam tentang berbagai bahasa pemrograman seperti Python, Java, dan Golang, saya menawarkan pendekatan pembelajaran yang praktis dan relevan dengan kebutuhan industri.
Let's keep in touch
Ingin tahu lebih banyak tentang saya dan perjalanan saya di dunia backend? Yuk, kenalan lebih dekat!
You ask, we answer
Kami siap menjawab semua pertanyaan Anda tentang kursus, layanan, dan sumber daya di Snowmancode. Apakah Anda ingin tahu cara mendaftar, menyesuaikan materi, atau mengakses konten gratis? Temukan jawabannya di sini!
Anda bisa dengan mudah mendaftar kursus di Snowmancode melalui halaman “Service”. Pilih kursus yang ingin Anda ambil, klik “Daftar Sekarang”, dan ikuti instruksi lebih lanjut. Kami akan memandu Anda dari awal hingga akhir proses pendaftaran
Ya! Kami menyediakan beberapa artikel blog dan panduan yang bisa Anda akses secara gratis di halaman “Blog”. Di sana, Anda akan menemukan berbagai tulisan terkait pengembangan backend, teknologi terbaru, dan tips bermanfaat lainnya.
Tentu saja! Semua kursus kami bersifat fleksibel dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Jika Anda ingin fokus pada materi tertentu atau memperdalam teknologi tertentu, kami siap membantu mengatur materi sesuai keinginan Anda.